Perbedaan Terapi Inflamasi Acne dengan Aloe Vera dan Madu Pada Ibu Hamil

Differences in Inflammatory Acne Therapy with Aloe Vera and Honey in Pregnant Women

  • Annesya Atma Battya Politeknik Kesehatan Bhakti Pertiwi Husada, Kota Cirebon
  • Sri Hendriyanti Lestari Politeknik Kesehatan Bhakti Pertiwi Husada, Kota Cirebon
  • Sartika Sartika Politeknik Kesehatan Bhakti Pertiwi Husada, Kota Cirebon
  • Noorlinda Noorlinda Politeknik Kesehatan Bhakti Pertiwi Husada, Kota Cirebon
  • Zahrotul Atiqoh Politeknik Kesehatan Bhakti Pertiwi Husada, Kota Cirebon
Keywords: Acne, Aloe Vera, Inflamasi, Madu

Abstract

Pendahuluan: Jerawat seringkali muncul saat hamil. Kemunculan jerawat pada saat masa kehamilan sebenarnya disebabkan oleh peningkatan hormon androgen di dalam tubuh ibu hamil. Acne atau jerawat merupakan suatu kondisi inflamasi umum pada unit polisebaseus, ditandai dengan komedo, papul, pustul, atau nodul. Penelitian bertujuan untuk mengetahui Perbedaan Aloe Vera dan Madu untuk Terapi Inflamasi Acne pada Ibu Hamil. Metode: Penelitian menggunakan quasi eksperimental design: Control Group Design. Populasi dalam penelitian ini yaitu ibu hamil yang memiliki acne di Wilayah Kerja Puskesmas Kaliwadas  Kabupaten Brebes dengan sampel 30 ibu hamil dengan acne. Intrumen pada penelitian ini menggunakan lembar observasi. Analisis yang digunakan univariate dan bivariate dengan Mann-Whitney-U. Hasil: Menunjukan bahwa derajat inflamasi pada terapi acne dengan menggunakan madu sebagian besar derajat Ringan 1 responden (6%) sedang 10 responden (67%). 3 menunjukan bahwa derajat inflamasi pada terapi acne dengan menggunakan aloe vera derajat sedang 7 responden (47%), derajat sangat berat 7 responden (47%). Hasil uji Mann-Whitney-U memperlihatkan nilai p 0,045 artinya lebih kecil dari nilai alpha 0,05 dan disimpulkan bahwa perbedaan terapi inflamasi dengan madu dan aloe vera signifikan secara statistik. Kesimpulan: Ada perbedaan terapi inflamasi dengan madu dan aloe vera signifikan secara statistik

Published
2023-12-03